Profesi sebagai selebritis memanglah sangat populer dan dianggap menjanjikan hasilnya. Selebritis lebih dikenal orang dan memiliki penghasilan yang diatas rata-rata orang biasa. Namun kehidupan sebagai selebritis tidaklah selalu menjanjikan terutama di masa tuanya. Sehingga banyak selebritis terutama artis Indonesia yang membuat suatu bisnis sebagai sarana usaha dihari kemudian apabila mereka sudah tidak dapat menghibur masyarakat lagi.

Peluang bisnis di Indonesia sekarang ini masih terbuka lebar terutama dalam bisnis hiburan dan makanan. Peluang inilah yang banyak dimanfaatkan para selebritis untuk mencoba keberuntungan bisnis mereka selain dikancah hiburan Indonesia. Profesi sebagai artis ini akan lebih memudahkan dalam memperoleh modal sehingga bisnis yang akan dibuat tidak akan terhambat terutama dalam hal modal. Karena kebanyakan artis itu kaya memiliki mobil dan rumah mewah dari pekerjaannya itu.

Bisnis indonesia yang sedang marak-maraknya sekarang ini adalah bisnis makanan seperti kafe dan rumah makan. Bisnis-bisnis ini juga sangat menguntungkan karena memang banyak sekali penduduk di Indonesia ini serta cepatnya pertumbuhan penduduk sehingga bisnis ini akan tetap menguntungkan di kemudian hari.

Banyak selebritis Indonesia yang telah menggeluti berbagai bisnis seperti membuat pabrik rekaman yang dilakukan Ahmad Dhani dan Charlie, dan membuat kafe yang dilakukan Inul Daratista ataupun Gunawan. Bisnis selebritis memanglah banyak sekali dilakukan untuk menambah penghasilan dan tabungan mereka di hari tua nanti. Karena berprofesi sebagai selebritis tidak akan selalu diatas dan tenar, ada kalanya seorang selebritis akan meredup.

Berbagai bisnis yang menguntungkan bagi para selebritis seperti yang tertera diatas merupakan sebagian kecil saja masih banyak lagi bisnis-bisnis yang lebih menguntungkan. Bisnis-bisnis yang menguntungkan lainnya adalah bisnis pakaian, bisnis pernak pernik dan bisnis catering. Tinggal bagaimana selebritis memanfaatkan peluang yang ada untuk dijasikan bisnis yang dapat mereka tekuni sehingga masa tua mereka nantinya terjamin.
Next
Posting Lebih Baru
Previous
This is the last post.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top